Mediatasik.com Press Conference Akhir Tahun 2019 Polres Tasikmalaya Kota yang dipimpin Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Anom Karibiato, S.Ik, didampingi oleh Para PJU Polres Tasikmalaya dan Kasubbag Humas Iptu Nurrozi SE, dilaksanakan di Mapolres Tasikmalaya Kota, Selasa, (31/12/2019).
Selama ini Polres Tasikmalaya Kota telah melaksanakan berbagai kegiatan baik operasional maupun pembinaan upaya pemeliharaan Kamtibmas secara maksimal melalui kegiatan Preemtif, Preventif dan Represif serta kegiatan lainnya disepanjang tahun 2019.Selain kegiatan operasi Kepolisian yang rutin dilaksanakan, Polres Tasikmalaya juga telah melaksanakanan operasi khusus seperti pengamanan Pilpres dan Pileg serentak tahun 2019 melalui Operasi Mantap Brata 2019 dengan aman dan sukses.
Sementara kasus kriminalitas yang terjadi selama 2019, di Kota Tasikmalaya secara umum kondisinya masih dalam keadaan kondusif. Namun, ada beberapa kasus dan peristiwa yang menonjol menjadi perhatian publik.
Berdasarkan rekapitulasi Satuan Reskrim jumlah Laporan Polisi yang diterima selama tahun 2019 sebanyak 343 kasus, jumlah penyelesaian sebanyak 278 kasus atau sekira 81,05 %. Tahun 2019 crime total 430 kasus, dengan penyelesaian kasus 276 kasus, atau sekira 64,18 % dan mengalami kenaikan penyelesaian perkara 16,87 %.
Trend perkara pidana yang terjadi selama 2019 sebanyak 10 besar adalah, Penipuan dan Penggelapan 53 kasus, Perlindungan anak 42 kasus, Penipuan dan Perbuatan Curang 33 kasus, Curanmor R2, 30 kasus, Undang-undang ITE 24 kasus, Pencurian dengan Pemberatan 20 kasus, Penganiayaan 18 kasus, Penggelapan 18 kasus, KDRT 16 kasus dan Pencurian Biasa 11 kasus.
Ada beberapa kasus yang menonjol selama 2019 seperti, Kasus Pembunuhan, Kasus Perlindungan Anak, Kasus Pengrusakan mobil, Kasus Kejahatan terhadap kesusilaan, Kasus Penodaan agama, Kasus Pencurian dengan pemberatan / pecah kaca, Pencurian dengan pemberatan / ganjal ATM, dan lain sebagainya, (mdt 1/2).
0 komentar:
Posting Komentar